5/27/2024

Manfaatkan, Wikipedia Sebagai Sumber Pembelajaran Di Kelas

 

Halo sobat yayuarundina.com – Pelatihan Wikipedia Sebagai Sumber Pembelajaran di Kelas bisa jadi inspirasi baru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Wikipedia pastinya sudah banyak dikenal orang. Bahkan, selama ini telah jadi sumber pengetahuan dan informasi bagi kita semua. Alangkah baiknya, jika kita memanfaatkan Wikipedia sebagai sumber pembelajaran di kelas.

 

wikipedia
Belajar tentang Wikipedia bersama KGBN Jawa Barat

Oleh karena itu, kita bisa menjadikan Wikipedia sebagai sumber pembelajaran di kelas. Guru bisa merancang pembelajaran dengan memanfaatkan Wikipedia. Hal ini bisa dimanfaatkan untuk semua pelajaran atau bidang studi. Pembelajaran menjadi sesuatu yang berbeda, baru dan kekinian. Pembelajaran dengan Wikipedia ini bisa juga sebagai jawaban tantangan zaman, digitalisasi.

Wikipedia sebagai sumber pembelajaran di kelas bisa mengembangkan kemampuan literasi. Pembelajaran jadi berbasis literasi digital dan literasi baca tulis. Dengan adanya Wikipedia Bahasa Indonesia, bisa juga jadi meningkatkan literasi kewarganegaraan.

Manfaat Wikipedia Sebagai Sumber Pembelajaran di Kelas

Wikipedia sebagai sumber pembelajaran di kelas bisa dimanfaatkan untuk mengembangkan beberapa kemampuan siswa. Wikipedia sangat relevan untuk mengembangkan kecakapan abad 21.

Pertama, sumber informasi. Siswa bisa mencari beragam informasi di Wikipedia. Mereka bisa lebih khusus berada di dunia maya. Tidak perlu merambah rimba maya yang luas dan bisa jadi menyesatkan.

Kedua, berpikir kritis. Wikipedia adalah sebuah ensiklopedia. Artikel di Wikipedia memiliki banyak sumber rujukan atau referensi. Jadi, siswa bisa mengkritisi, membandingkan dan menilai informasi.

Ketiga, kecakapan digital. Siswa dibiasakan untuk tidak mempercayai informasi begitu saja, termasuk juga pengetahuan atau materi pembelajaran. Sejalan dengan kemampuan berpikir kritis, mereka wajib untuk menilai, membandingkan dan meneliti kebenaran sebuah informasi dan pengetahuan dengan memanfaatkan rujukan atau referensinya. Apakah rujukannya bisa dipercaya?

Keempat, berkolaborasi. Siswa dibiasakan juga untuk bisa berkolaborasi dengan temannya. Berbagi informasi. Mendiskusikan sumber rujukan. Mendiskusikan dan menilai informasi, artikel, atau pengetahuan yang ada dalam Wikipedia.

Kelima, meningkatkan kemampuan berbahasa. Nah ini skills penting di abad sejuta informasi, ya kan? Dunia tanpa batas ruang dan waktu bisa dijelajahi dengan kemampuan berbahasa yang sangat baik. Wikipedia tersaji dalam beragam bahasa. Ada Wikipedia berbahasa Inggris, Simple English, bahasa Indonesia dan juga beragam bahasa daerah. Sunda, Jawa, Batak, Lampung, dan lain sebagainya.

 Hal ini memungkinkan siswa untuk mengeksplorasi kemampuan berbahasa, baik aktif maupun pasif. Reseptif dan produktif. Berawal dari melatih kemampuan menyimak dan membaca beragam artikel yang ada di Wikipedia. Suatu saat nanti, para siswa dan guru bisa menjadi produktif dengan kemampuan menulis artikel, menyunting dan beragam aktivitas lain yang dapat dilakukan di Wikipedia. Bisa menjadi kontributor Wikipedia.


wikipedia
Mbak Ayu dan Mbak Dian dari tim pendidikan Wikipedia

5 Tips Keamanan Memanfaatkan Wikipedia Sebagai Sumber Pembelajaran

Dunia maya memiliki warna tersendiri. Kejahatan cyber dan orang-orang yang berada di balik layar ini seringkali menimbulkan beragam masalah. Penyebaran berita bohong atau hoaks, pornografi, scammer, penipuan merupakan beberapa contoh kejahatan yang sering terjadi.

Wikipedia sebagai salah satu ruang di dunia maya bisa juga menjadi sasaran perbuatan orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Apalagi dengan nama besar Wikipedia yang sudah sangat kakoncara atau terkenal. Walau sampai saat ini belum ada kejadian-kejadian tersebut. Namun, kita tetap harus waspada. Menurut mbak Dian dan mbak Ayu dari tim Pendidikan Wikimedia Indonesia, hal yang sering terjadi di Wikipedia adalah orang yang merusak artikel di Wikipedia. Ini bisa terjadi karena Wikipedia bebas disunting oleh siapa saja. Namun, masalah ini bisa diatasi dengan baik oleh tim Wikipedia.

Selain masalah tersebut, bisa jadi konten di Wikipedia tidak cocok dengan usia. Wikipedia memiliki beragam materi yang luas. Misalnya artikel tentang reproduksi. Bisa jadi menggunakan gambar-gambar yang merisihkan. Oleh karena itu, guru dan orang tua tetap harus siap.


kecakapan digital
Tips aman berwikipedia

Inilah beberapa tips keamanan di dunia maya, khususnya Wikipedia!

Ø  Lakukan Pendampingan

Memanfaatkan Wikipedia sebagai sumber pembelajaran di kelas memerlukan pendampingan yang baik. Jangan biarkan siswa bebas berselancar sendirian di dunia maya!

Berikan pengarahan dan bimbingan agar siswa mendapatkan informasi yang benar dan tepat.

 

Ø  Buat Kesepakatan

Sesuai dengan nuansa merdeka belajar, siswa diarahkan untuk bisa belajar sesuai dengan kesadarannya sendiri. Untuk mengantisipasi hal-hal negatif, kita bisa membuat kesepakatan dengan siswa.

 

Misalnya, jika siswa menemukan hal yang “aneh” bicarakan secara terbuka dan diskusikan hingga siswa mendapatkan informasi yang seimbang.

 

Ø  Terapkan kecakapan digital

Inilah sebuah kebutuhan penting di era digital. Kita tidak menolak dan alergi terhadap dunia teknologi informasi. Bagaimanapun, internet sudah menjadi kebutuhan utama di masa sekarang, apalagi pascapandemi. Sudah bukan zamannya lagi lari menjauh. Internet adalah sahabat kita.

 

Oleh karena itu, kecakapan digital sangat penting. Jangan sampai kita dibodohi oleh teknologi. Jangan sampai terkena hoaks misalnya.

Siswa dan guru perlu juga menerapkan etika berinternet. Kita manfaatkan internet secara sehat dan positif.

 

Ø  Tinjau konten Wikipedia terlebih dahulu

Sebelum menjadikan sebuah artikel di Wikipedia menjadi sumber pembelajaran di kelas, guru wajib melakukan peninjauan konten terlebih dahulu. Berikan penilaian. Cek dan ricek. Apakah cocok untuk siswa? Berdampak positif? Menjadi bahan diskusi yang menarik? Dan sejuta review lainnya.

 

Ø  Agama menjadi landasan utama

Inilah kunci penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Manusia seharusnya hidup berdasarkan ajaran agama yang diyakininya. Bertindak selalu merasa diawasi oleh Yang Maha Melihat, Allah SWT. Hal seperti inilah yang harus tertanam dalam jiwa dan raga siswa kita.

Dengan demikian, siswa akan bertindak pada jalur yang benar sesuai dengan keyakinan dan kesadarannya sendiri.

 

Nah, sobat yayuarundina.com, demikianlah pemaparan materi tentang manfaatkan Wikipedia sebagai sumber pembelajaran di kelas. Semoga tulisan ini menjadi pencerahan untuk kita semua. Semoga Bapak dan Ibu bisa merancang pembelajaran yang menarik dengan Wikipedia.

 

Sampai jumpa

Salam literasi

 

     Sumber Foto:

    Bu Sarmina

    Bu Lina Hiera

    Bu Ayu

    Bu Yeti

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Featured Post

Dua Puisiku di Bulan September

                                                                                    Peristiwa Sumber Inspirasi                              ...